Liburan Hanya di Mal? Coba Aktivitas Ini

JAKARTA, Investor.id - Akhir pekan selain menjadi kesempatan untuk rehat dari rutinitas mingguan yang padat, juga menjadi waktu yang tepat untuk melakukan berbagai kegiatan seru. Tak punya rencana keluar kota atau staycation, alternatif murah dan menyenangkan tentunya bertandang ke mal terdekat bisa menjadi salah satu pilihan hiburan keluarga. Namun jalan-jalan ke mal tak lantas menjadi kegiatan biasa-biasa saja, main ke mal tentu bisa menjadi lebih menyenangkan. Coba simak 4 kegiatan di mal yang bikin hari libur menjadi menyenangkan.
-
Brunch
Brunch adalah istilah yang digunakan saat Anda makan di antara waktu sarapan dan makanan siang. Biasanya brunch dilakukan orang yang tidak sempat sarapan pagi dan baru bisa makan pada pukul 10 atau 11 siang. Nge-brunch di mal bisa menjadi pilihan yang seru, karena saat ini banyak bertebaran kafe estetik dengan menu yang menarik selera. Tengah menjadi tren dan layak menjadi lokasi brunch, adalah bakery shop ala kafe Perancis yang menjual croissant dan pastry ala negeri menara Eiffel. Ada Paul Patisserie, Paris Baguette, atau bisa Monsieur Spoon. Menu brunch-nya pun beragam, dari yang ringan sampai berat bisa jadi opsi. Pilihan brunch ini juga menjadi alternatif mengganjal perut terutama untuk Anda yang sudah berkeluarga dan memiliki anak. Karena ketika perut si kecil sudah kenyang, potensi rewel saat jalan-jalan di mal bisa berkurang, dan momen jalan di mal bisa “Jadi Lebih Fun”.
-
Main di Pusat Permainan Keluarga
Setelah brunch selesai, mood juga lebih baik untuk berkegiatan, terutama anak-anak. Untuk meningkatkan mood keluarga jadi lebih fun untuk weekend, agenda selanjutnya adalah ke Pusat Permainan Keluarga. Timezone sebagai Top Brand untuk kategori permainan bagi kids, teens atau Gen Z sejak tahun 2015 adalah pilihan arena permainan keluarga yang tepat untuk bikin weekend jadi lebih fun. Timezone menawarkan permainan terkini dan paling update untuk hiburan keluarga dalam mal, misalnya mesin permainan VR Hologate, satu-satu dan pertama di Indonesia, yang memungkinkan Kamu bersama keluarga pindah dimensi ke dunia Hologate untuk berperang melawan zombie bersama-sama. Selain itu di Timezone Kamu juga bisa cobain spin bumpers cars wahana terbaru mereka yang ada di Timezone mal Kelapa Gading 3. Spin Bumpers Cars memungkinkan kita berputar 360 derajat apabila bumpers cars yang kita naiki tertabrak bumpers cars lain. Selain itu, Timezone juga menyediakan permainan bowling short lane yang mudah dan nyaman kita mainkan.
-
Makan Siang di Resto Unik
Selesai memacu adrenalin, bisa jadi perut minta diisi kembali. Makan siang di tempat unik dengan menu yang lezat bisa menjadi pilihan. Berhubung tengah tren budaya Korea, tidak ada salahnya mencoba makan siang di restoran Korea. Kelebihan restoran Korea adalah pilihan condiment yang banyak. Karena sesuai tradisi Korea, menu makanan ala bangsawan Korea ditandai dengan condiment yang berlimpah. Magal bisa mejadi pilihan resto Korean BBQ yang lezat dan menawarkan banyak condiment. Dengan pilihan dagingnya beragam dan empuk maka makan siang di Magal bisa membuat hidup keluarga “Jadi Lebih Fun” karena merasa jadi bangsawan Korea. Selesai makan siang, Anda bisa melanjutkan 'petualangan' di mal kembali.
-
'Ngintip' Pameran atau Bazar Jelang Ramadhan
Sebelum pulang jangan lupa intip pameran atau bazar jelang Ramadhan. Berhubung THR sebentar lagi cair, Anda sudah bisa mulai memilih dan mengincar barang yang akan Kamu beli kala THR lebaran cair. Jangan lupa bazar Ramadhan ini biasanya memiliki banyak pilihan mulai dari makanan sampai pakaian, dan biasanya terpusat di atrium mal. Hal ini tentu memudahkan Anda dan keluarga mulai memilah-milah barang incaran.
Editor: Fajar Widhi (fajar_widhi@investor.co.id)
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkini
Riset Snapcart: Gratis Ongkir Jadi Daya Tarik Konsumen untuk Belanja Online
Penawaran menarik khususnya gratis ongkir sepertinya akan selalu menjadi salah satu kunci daya tarik utamaBank Sentral Swiss Naikkan Suku Bunga 50 bps di Tengah Kekacauan
Bank sentral Swiss (Swiss National Bank/ SNB) menaikkan suku bunga acuannya sebesar 50 basis poin (bps) pada Kamis (23/3).Kekayaan Lim Hariyanto Pemilik Harita Melonjak, Geser Posisi 12 Konglomerat!
Kekayaan Lim Hariyanto Wijaya Sarwono, pemilik Grup Harita, tiba-tiba melonjak. Bahkan mengalahkan 12 atau selusin konglomerat.Ini Bukti Komitmen Ekonomi Berkelanjutan GRP
PT Gunung Raja Paksi (GRP) berkomitmen penuh menerapkan prinsip environment, social, and governance (ESG) dalam menjalankan roda perusahaan.Outstanding Kredit Pinang Maksima dari Bank Raya Tumbuh 163%
Total outstanding kredit Pinang Maksima Bank Raya sampai dengan Desember 2022 sebesar Rp 159,4 miliar atau tumbuh sebesar 163,5% (yoy)Tag Terpopuler
Terpopuler
