Rabu, 29 Maret 2023

PT PAL Gandeng Masyarakat Bersih-bersih Sungai Rawa Kasat

Aris Cahyadi
19 Aug 2022 | 21:57 WIB
BAGIKAN
PT PAL Gandeng Masyarakat Bersih-bersih Sungai Rawa Kasat. Kegiatan berlangsung di Kampung Guiss-Rawa Kasat, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua.
PT PAL Gandeng Masyarakat Bersih-bersih Sungai Rawa Kasat. Kegiatan berlangsung di Kampung Guiss-Rawa Kasat, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua.

JAKARTA, investor.id – PT Papua Agro Lestari (PT PAL) menggandeng masyarakat untuk bekerja bakti membersihkan sungai Rawa Kasat dari sampah. Lokasi sungai tersebut berada di Kampung Guiss, Merauke, Papua.

Dalam keterangan tertulis yang diterima Investor.id, Jumat (19/8/2022) aksi pembersihan sungai ini didasari oleh kesadaran bahwa sungai merupakan suatu bagian yang tak terpisahkan bagi kehidupan masyarakat Kampung Guiss. Kegiatan warga memang berpusat di sungai Rawa Kasat, karena mayoritas warga berprofesi sebagai nelayan. Karenanya penting sekali untuk menjaga kebersihan sungai untuk dapat terus memberikan manfaat kehidupan yang berkelanjutan.

Kegiatan yang berlangsung di Kampung Guiss-Rawa Kasat, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua ini digelar pada akhir bulan Juli lalu. Selain sebagai salah satu upaya perusahaan untuk melestarikan alam, kegiatan ini juga bertujuan untuk mensosialisasikan dan membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya selalu menjaga kebersihan sungai sebagai ekosistem alam yang berfungsi untuk menopang kehidupan mereka dan makhluk hidup lainnya.

“Sungai Rawa Kasat merupakan sumber air utama kami juga sebagai tempat kami mencari ikan sebagai nelayan, sehingga kami berterima kasih kepada pihak perusahaan yang telah mengadakan kegiatan pelestarian dan pembersihan sungai seperti ini, kami berharap kegiatan seperti ini akan terus berlanjut,”, tutur Louis Payes Maikuin selaku anggota marga Maikuin.

Advertisement

Selain itu, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian perusahaan terhadap pelestarian dan pengembangan lingkungan masyarakat pedalaman Papua, dalam bentuk sosialisasi dan edukasi melalui program corporate social contribution (CSC).

Adapun PT Papua Agro Lestari merupakan anak perusahaan dari Tunas Sawa Erma (TSE) Group yang bergerak dalam bidang perkebunan kelapa sawit di Papua, yang berkomitmen dalam penerapan tata kelola sawit berkelanjutan dan terus berinovasi untuk mengedepankan tanggung jawab lingkungan dan sosial.

Editor: Aris Cahyadi (aris_cahyadi@investor.co.id)

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

BAGIKAN

Berita Terkait


Berita Terkini


Business 2 menit yang lalu

Ramadan 2023, SiCepat Catat Lonjakan Volume Pengiriman hingga 20%

SiCepat melakukan penambahan SDM hingga 20% di bagian operasional agar SLA tetap terjaga saat menghadapi kenaikan volume pengiriman paket.
Market 24 menit yang lalu

Laba Bersih Austindo (ANJT) Anjlok 42%, Ini Penyebabnya

PT Austindo Nusantara Jaya Tbk (ANJT) mencatat laba bersih sebesar US$ 21,2 juta pada 2022.
Market 44 menit yang lalu

Sesi II, IHSG Berpotensi Uji Level Tertinggi

Phintraco Sekuritas memprediksi sesi II, IHSG berpotensi uji level tertinggi.
National 56 menit yang lalu

Intip Cara Lion Air Rawat Pesawat

Lion Air Group memastikan perawatan pesawat udara adalah aspek yang sangat utama.
Market 1 jam yang lalu

Terkuak Penyebab IHSG Menguat, Salah satunya Soal Perpu Cipta Kerja

Terkuak penyebab IHSG hari ini menguat, salah satunya soal Perpu Cipta Kerja.

Tag Terpopuler


Copyright © 2023 Investor.id