Siap-siap! Erick Thohir Bakal Luncurkan Program Mudik Gratis BUMN

JAKARTA, investor.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir akan meluncurkan program mudik bersama BUMN untuk lebaran 2023 pada Rabu (15/3/2023). Erick menyampaikan program mudik bersama BUMN merupakan salah satu upaya BUMN untuk mewujudkan peran nyata dalam membantu masyarakat yang akan melaksanakan perjalanan mudik ke kampung halamannya.
"Melalui mudik bersama BUMN, kami mengalihkan ribuan pengguna kendaraan, terutama sepeda motor, ke moda transportasi umum seperti bus, kereta api, dan kapal laut yang memenuhi standar keselamatan transportasi sehingga masyarakat dapat merasakan mudik yang aman dan nyaman,” ujar Erick dalam keterangannya, Selasa (14/3/2023).
Erick menyampaikan program mudik bersama yang diikuti 24 BUMN akan diberangkatkan dari berbagai titik-titik pemberangkatan, baik di terminal, stasiun maupun pelabuhan. Erick menyebut BUMN menyiapkan kuota untuk 65.603 pemudik, baik melalui bus, kereta api, dan kapal laut.
"Program mudik bersama menjadi upaya kita dalam membantu masyarakat untuk dapat mudik dengan aman dan nyaman. Hal ini juga akan mengurangi kemacetan dan risiko kecelakaan para pemudik di jalan raya," ucap pria kelahiran Jakarta tersebut.
Erick menyampaikan program mudik bersama BUMN tahun ini dipimpin PT Jasa Raharja. Erick mengatakan untuk armada bus dari Jakarta akan diberangkatkan pada 18 April dari Ring Road Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta. Sedangkan untuk moda transportasi kereta api, akan diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen pada 15 dan 16 April 2023.
"Untuk mekanisme dan syarat pendaftaran akan kita sampaikan pada saat peluncuran program mudik bersama BUMN pada Rabu (15/3/2023). Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini untuk bisa mudik dengan aman dan nyaman bersama keluarga tercinta," kata Erick.
Editor: Theresa Sandra Desfika (theresa.sandra@investor.id)
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait
Berita Terkini
Likuiditas Start-up Teknologi Disorot, GOTO Aman?
Kondisi ekonomi global saat ini berdampak pada persepsi publik terhadap likuiditas perusahaan teknologi, salah satunya GOTO. Amankah?Ekonom Proyeksi BI Pertahankan Suku Bunga 5,75% Sepanjang 2023
Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman memproyeksi Bank Indonesia (BI) akan mempertahankan suku bunga acuan (BI7DRR) sebesar 5,75% tahun ini.Tokoh Punokawan dan Pandawa Melandasi Konsep Buku Entrepreneurial Marketing
Simbol Punokawan dan Pandawa membawa pendekatan entrepreneurial marketing untuk menjawab kondisi dinamis dari tahun ke tahun.Riset Snapcart: Gratis Ongkir Jadi Daya Tarik Konsumen untuk Belanja Online
Penawaran menarik khususnya gratis ongkir sepertinya akan selalu menjadi salah satu kunci daya tarik utamaBank Sentral Swiss Naikkan Suku Bunga 50 bps di Tengah Kekacauan
Bank sentral Swiss (Swiss National Bank/ SNB) menaikkan suku bunga acuannya sebesar 50 basis poin (bps) pada Kamis (23/3).Tag Terpopuler
Terpopuler
