JAKARTA, Investor.id - Damai Putra Group menggelar kegiatan bertema Shocktober Halloween Surprise. Kegiatan tersebut tidak hanya memberikan penawaran khusus untuk setiap pembelian produk rumah, ruko, dan apartemen, namun merangkul banyak komunitas untuk meramaikan bulan penuh kejutan ini.
GM Corporate Marketing Communications Damai Putra Group Monique Hardjoko mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya perseroan untuk berkreasi dan berinovasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dengan berbagai kejutan setiap bulan. Kegiatan tersebut juga bagian dari perwujudan semangat progressivism yang merupakan nilai utama yang diangkat perseroan tahun 2022 ini.
Baca juga: Luncurkan Proyek Properti Catha Rempoa, Damai Putra Group Rambah Tangerang
“Kami percaya bahwa semangat terus maju dan sinergi kolaborasi dengan semua Stakeholder adalah faktor kunci keberhasilan kami. Selain berinovasi di pengembangan produk dan kawasan kami selalu menggandeng banyak komunitas untuk bersama-sama mewujudkan visi dan misi perusahaan,” terang Monique di Jakarta, Selasa (1/11/2022).
Kegiatan Shocktober Halloween Surprise sepanjang Oktober 2022 ini merangkum penawaran khusus untuk setiap pembelian produk rumah, ruko dan apartemen, namun juga merangkul banyak komunitas untuk meramaikan bulan penuh kejutan ini.
Damai Putra Group juga menggelar Sports Day Zumba Party di Taman Abisvara dan Commercial Park Sayana Apartments yang diikuti dari 3.000 peserta. Acara ini turut menggandeng beberapa Event Partner diantaranya Aeroboxing, Fun Aerobic & Zumba by Edha Management.
Kegiatan lainnya adalah Cek Kesehatan Rutin oleh Eka Hospital dan hiburan DJ Performance. Sayana Apartments tentunya memberikan penawaran spesial bagi yang bertransaksi pada hari tersebut yaitu mendapatkan hadiah langsung tanpa diundi, Free Furnished & Gratis IPL satu tahun pertama.
Damai Putra Group juga menggelar “Shocktober Halloween Surprise” di Marketing Gallery Kota Harapan Indah. Kegiatan terdiri atas menggambar dan melukis labu bertema Halloween. Halloween Fashion Show yang diikuti oleh Bimba Aiueo dan Mahasiswa Universitas Esa Unggul serta Tarot Reader banyak diikuti oleh pengunjung dan komunitas. Khusus untuk produk rumah dan ruko Damai Putra Group memberikan kejutan spesial bagi konsumen yang membeli Ruko Anagata Business Loft dan Rumah Cluster Lavesh.
Baca juga: Membangun Indonesia Lebih Baik, Damai Putra Group Gelar Donor Darah
“Saat ini Ruko Anagata Business Loft tahap 1 sudah hampir semua terjual dan segera akan diluncurkan tahap 2. Dengan membeli Ruko Anagata dengan harga mulai Rp 1,8 miliar akan mendapatkan free BPHTB, Canopy dan Glass Front Door serta hadiah langsung tanpa diundi tentunya. Sedangkan untuk rumah di Cluster Lavesh bisa didapatkan hanya dengan cicilan mulai Rp 8 jutaan, Free BPHTB dan hadiah langsung tanpa diundi,” terang GM Sales Damai Putra Group Hadi Putra.
Editor : Parluhutan (parluhutan@investor.co.id)
Sumber : Investor Daily
Baca berita lainnya di GOOGLE NEWS