Sabtu, 25 Maret 2023

BRI Sabet Dua Penghargaan Internasional dari The Asian Bankers

Yurike Metriani
16 Jan 2023 | 17:09 WIB
BAGIKAN
Direktur Utama BRI Sunarso
Direktur Utama BRI Sunarso

JAKARTA, investor.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali meraih penghargaan bertaraf internasional The Asian Banker CEO Leadership Achievement for Indonesia Award yang dinobatkan kepada Direktur Utama BRI Sunarso. Sementara BRI berhasil meraih penghargaan Best Managed Bank in Indonesia.

Sunarso dinilai mampu memimpin perseroan dengan visi yang kuat dan mampu menginspirasi tim manajemen. Atas capaian tersebut, Sunarso mengungkapkan bahwa penghargaan ini ia dedikasikan untuk Insan BRILian (Pekerja BRI). Pihaknya juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Insan BRILian yang telah melayani masyarakat, utamanya pelaku usaha sektor UMKM, serta atas kinerja dan kontribusi terbaiknya kepada BRI.

Sunarso bercerita mengenai gaya kepemimpinannya yang menjadi kunci di balik kinerja gemilang BRI. Menurutnya, seorang pemimpin senantiasa harus dapat mengelaborasikan gaya kepemimpinan yang motivatif, inspiratif dan instruktif. Sebagai leader, Sunarso mengungkapkan bahwa tugas seorang pemimpin adalah untuk memotivasi mereka agar energinya keluar dan memberikan kontribusi terbaik.

Di bawah kepemimpinannya, BRI sebagai bank dengan jaringan terluas di Indonesia mampu menjalankan transformasi secara berkelanjutan. Transformasi difokuskan pada dua aspek utama, yakni digital & culture.

Advertisement

“Kami terus menciptakan value baru melalui digitalisasi sehingga muncul business model baru. Di area culture, kami terus arahkan menjadi performance driven culture. Jadi seluruh Insan BRILIaN harus mampu merancang dan merencanakan suksesnya sendiri, tugas perusahaan adalah menyediakan lapangan untuk berkompetisi dan berkarya dengan sehat yang akhirnya semua orang mampu mengeluarkan potensi terbaiknya,” ujar Sunarso.

Inisiatif BRI di bawah kepemimpinan Sunarso menjadikan perseroan mampu melewati masa sulit akibat pandemi COVID-19 dengan kinerja cemerlang. Tidak hanya itu, BRI juga semakin fokus dengan core business di sektor UMKM serta berhasil menciptakan sumber pertumbuhan baru untuk tumbuh secara berkelanjutan.

Strategic response BRI yang tepat dalam mengoptimalisasi kinerja bisnis di tengah gejolak dinamika ekonomi global dan Covid-19 turut menjadi alasan The Asian Banker menobatkan BRI sebagai Best Managed Bank. Hal tersebut tercermin dari kinerja BRI Group hingga September 2022 yang mencatatkan laba bersih sebesar Rp 39,31 triliun atau melesat 106,14 persen Year on Year (YoY) dengan total aset meningkat 4,00 persen yoy menjadi Rp 1.684,60 triliun.

Dari aspek penyaluran kredit, hingga akhir September 2022, total kredit dan pembiayaan BRI Group tercatat sebesar Rp 1.111,48 triliun atau tumbuh 7,92 persen yoy. Secara khusus, portofolio kredit UMKM BRI tercatat meningkat sebesar 9,83 persen yoy dari Rp 852,12 triliun di akhir September 2021 menjadi Rp 935,86 triliun di akhir September 2022. Hal ini menjadikan proporsi kredit UMKM dibandingkan total kredit BRI terus meningkat menjadi sebesar 84,20 persen.

Sementara itu, Chairman The Asian Banker Future of Finance Summit Advisory Council Alain Chevalier mengungkapkan bahwa selama periode penilaian, Sunarso  telah memimpin BRI dengan komitmen yang kuat untuk menumbuhkembangkan UMKM.

“Dengan dipertajamnya visi menjadi The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia dan Champion of Financial Inclusion 2025, BRI telah menunjukkan komitmen berkelanjutan untuk mendukung sektor UMKM yang telah memberikan kontribusi terhadap ketahanan perekonomian Indonesia. Proporsi pinjaman UMKM BRI pun terus meningkat secara konsisten,” jelas Alain.

Editor: Yurike Metriani (yurikemetriani@gmail.com)

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

BAGIKAN

Berita Terkait


Berita Terkini


National 6 menit yang lalu

Haedar Imbau Warga Muhammadiyah Lakukan Jihad Ekonomi Masif dan Terstruktur

Jihad ekonomi menjadi salah satu putusan dalam Muktamar Muhammadiyah di Makassar pada 2015.
Finance 22 menit yang lalu

Direksi Makin Solid, Ini Strategi BTN Kejar Target Laba Rp 3,3 Triliun

BTN optimistis on the track mewujudkan visi perseroan menjadi The Best Mortgage Bank di Asia Tenggara pada tahun 2025
National 36 menit yang lalu

Bantuan Operasional Pendidikan Dini Islam Rp381 Miliar Bakal Cair

Pencairan BOP RA tahap I. akan diperuntukkan bagi 28.841 RA seluruh Indonesia.
Lifestyle 1 jam yang lalu

Ajinomoto Ajak Masyarakat Terapkan Pola Hidup di Adeging Pura Mangkunegaran 2023

PT Ajinomoto Indonesia mengajak masyarakat untuk bisa menerapkan pola hidup sehat di Adeging Pura Mangkunegaraan 2023
Business 2 jam yang lalu

Senangnya Pedagang Tanah Abang, Omzet Melesat 80% Setelah PPKM Dicabut

Memasuki hari ketiga di bulan Ramadan, kondisi Pasar Tanah Abang sudah kembali dibanjiri pengunjung.
Copyright © 2023 Investor.id