Sambut HUT Ke-41, Clipan Finance Gelar Aksi Tebar Kebaikan di 41 Kota

JAKARTA, Investor.id – Perjalanan PT Clipan Finance Indonesia Tbk (CFIN) di industri pembiayaan nasional dimulai sejak 15 Januari 1982. Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41, perseroan mengadakan aksi bertajuk Tebar Kebaikan di 41 Kota sebagai wujud terima kasih terhadap lingkungan sekitar.
Beberapa lokasi kegiatan ini adalah Jakarta, Bandung, Sidoarjo, Medan, Padang, Sukoharjo, Lampung, Jambi, Batam, Makassar, dan beberapa kota besar lainnya. Aksi kebaikan yang dilaksanakan pun beragam, seperti pemberian alat tulis kepada siswa berprestasi, pemberian sembako kepada warga pra-sejahtera di lingkungan sekitar, donor darah, dan sumbangan kebutuhan pokok di panti asuhan dan panti lansia.
“Program ini dilaksanakan dengan harapan keberadaan Clipan Finance mampu memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar. Kesuksesan ini tentunya didukung oleh rekan di kantor cabang perusahaan dan kami mendapat banyak tanggapan positif dari lingkungan sekitar,” ujar Jahja Anwar, direktur Clipan Finance, dikutip Selasa (17/1/2023).
Hal ini, kata dia, membuat perseroan memberikan yang terbaik bagi lingkungan di sekitar operasional. Ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan. Perseroan memastikan, agar aksi ini memiliki nilai dan tidak sekadar menggugurkan kewajiban.
Di sisi lain, Clipan Finance berhasil menutup kinerja tahun 2022 dengan hasil yang cukup memuaskan. Tahun lalu, pembiayaan baru Clipan Finance mencapai Rp 7,4 triliun atau naik 100,24% dari tahun sebelumnya serta kualitas nonperforming financing (NPF) tetap terjaga
Editor: Harso Kurniawan (harso@investor.co.id)
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait
Berita Terkini
Kenaikan Suku Bunga The Fed Sesuai Ekspektasi, tapi Pasar Saham kok Jatuh?
The Fed kembali menaikkan suku bunga acuan 0,25% atau sesuai ekspektasi pelaku pasar. Namun, pasar saham jatuh. Mengapa?Dukung Transformasi Digital, Propertree Luncurkan Koperasi Digital
Propertree Group meluncurkan koperasi digital pertama untuk pengembangan properti di IndonesiaWall Street Turun Tajam
Wall Street berputar untuk berakhir melemah tajam pada Rabu waktu setempat (22/3/2023).Saham-Saham Inggris, Jerman dan Prancis Bukukan Kenaikan Tiga Hari Berturut-turut
Saham-saham Inggris berakhir lebih tinggi pada perdagangan Rabu waktu setempat (22/3/2023). Membukukan kenaikan untuk hari ketiga berturutHarga CPO Amblas Tertekan Anjloknya Harga Minyak Nabati
Harga kontrak Crude Palm Oil (CPO) di Bursa Malaysia Derivatives Amblas pada perdagangan Rabu (22/3/2023).Tag Terpopuler
Terpopuler
