

Mutiara kaya akan asam amino dan berbagai mineral.
Cegah Kulit Kusam Selama Pandemi Covid-19
Indah Handayani (handayani@investor.co.id)
JAKARTA, investor.id - Kondisi pandemi saat ini yang rentan membuat level stres meningkat sehingga tak jarang keadaan ini memicu reaksi terhadap kulit, salah satunya adalah kulit menjadi kusam. Lalu bagaimana mencegahnya?
Dokter Spesialis Kulit, dr Arini Astasari Widodo SpKK mengatakan penumpukan sel kulit mati, paparan sinar UV, kurang tidur, stres, serta tidak membersihkan kulit dengan baik rentan menyebabkan kulit menjadi kusam.
Untuk mencegah kulit kusam, bersihkan wajah minimal dua kali sehari dengan sabun pencuci wajah yang sesuai dengan jenis kulit.
“Membersihkan wajah akan membantu menghilangkan kulit mati dan membersihkan kotoran dan radikal bebas yang menempel di kulit yang berpotensi membuat kulit berjerawat dan menua,” ungkapnya di Jakarta, belum lama ini.

Menurut dr Arini, berbagai kandungan yang dapat membantu mencegah radikal bebas juga dapat membantu mencegah kulit kusam dan penuaan. Salah satu kandungan yang sedang diteliti adalah kandungan dengan ekstrak Mutiara. Mutiara kaya akan asam amino dan berbagai mineral.
“Kalsium, magnesium, dan selenium yang ada dalam bubuk Mutiara dapat berperan sebagai kofaktor dalam enzim antioksidan sehingga dapat membantu melindungi dari radikal bebas,” tambahnya.
Sementara itu, Diana Riaya selaku Marketing Manager Nivea Skin Care mengatakan pihaknya mengerti akan kondisi pandemi saat ini yang rentan membuat level stres meningkat sehingga tak jarang keadaan ini memicu reaksi terhadap kulit, salah satunya adalah kulit menjadi kusam.
Berkomitmen menghadirkan produk yang dapat membantu menjaga kulit tampak lebih sehat, pihaknya menghadirkan Nivea Sparkling Bright Facial Foam yang terinspirasi dari kecantikan mutiara yang dikenal kaya akan nutrisi untuk mencerahkan kulit. Selain itu, pihaknya juga mengadakan kampanye #SparksInYou.
“Kampanye ini untuk menyemangati generasi muda dalam menggali passion mereka yang terkadang tidak disadari namun jika diasah secara terus menerus dapat membawa sebuah perubahan positif bagi diri sendiri dan sekitarnya,” ujar dia

Sementara itu. Brand Ambassador Nivea Face yang juga seorang penyanyi, Sheryl Sheinafia mengatakan sama seperti Nivea, ia juga percaya bahwa setiap orang memiliki passion masing-masing yang unik. Agar bisa menggali passion, setiap orang perlu membangun rasa percaya dan cinta terhadap diri sendiri dulu.
Ada banyak cara untuk bisa membangun kepercayaan dan kecintaan diri. Misalnya seperti yang dilakukannya melalui musik. Ketika bermain musik, ia merasa ada percikan dalam diriku yang membuatnya merasa lebih bersemangat dan lebih percaya diri.
“Seperti mutiara yang untuk bisa dilihat kecantikannya, diperlukan upaya untuk membuka cangkangnya terlebih dahulu, maka passion kita pun seperti itu, perlu untuk digali terlebih dulu agar dapat terpancar. Gali terus passion kalian dan pancarkan #SparksinYou,” tutup Sheryl.
Editor : Gora Kunjana (gora_kunjana@investor.co.id)
Sumber : Investor Daily