JAKARTA, investor.id – Dibuka naik 6,75 poin (0,10%) di level 6.949, IHSG hari ini ditutup menguat pada perdagangan sesi I, Kamis (30/6/2022). IHSG hari ini naik 25,75 poin (0,37%) di level 6.968,1. IHSG hari ini bergerak mixed di rentang 6.942-6.990 selama sesi I. NANO hingga MPPA mampu bikin investor ceria pada perdagangan sesi I hari ini.
Sebab, PT Nanotech Indonesia Global Tbk (NANO) hingga PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) mampu mencetak untung besar pada penutupan sesi I. Bahkan, saham-saham tersebut masuk dalam daftar top 5 gainers. Selain NANO dan MPPA , saham cetak untung lainnya adalah PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR), PT Esta Multi Usaha Tbk (ESTA), PT Cilacap Samudera Fishing Industry Tbk (ASHA).
Baca juga: Sesi I, IHSG Ditutup Menguat 0,37%
Berdasarkan data RTI, NANO terdongkrak 9,62% dan TOWR naik 6,25%. Kemudian, ESTA melesat 5,17%, ASHA meningkat 3,95%, dan MPPA menguat 3,77%.
Sebaliknya, ada lima saham yang harganya turun signifikan di sesi I. Kelimanya adalah saham PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS) terpeleset 6,78%, PT Megapower Makmur Tbk (MPOW) anjlok 6,61%, PT Jasnita Telekomindo Tbk (JAST) terkoreksi 6,4%.
Baca juga: Naik 0,47%, IHSG Betah di Zona Hijau pada Sejam Perdagangan
Selanjutnya, PT Winner Nusantara Jaya Tbk (WINR) terpangkas 6,25%, PT PAM Mineral Tbk (NICL) terkikis 4,4%.
Pada saat IHSG sesi I ditutup, bursa saham Asia juga bergerak mixed. Hang Seng (Hong Kong) naik 0,03% dan Shanghai (Tiongkok) terkerek 1,31%. Sedangkan Nikkei (Tokyo) terjatuh 1,44% dan Straits Time (Singapura) turun 0,28%.
Editor : Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)
Sumber : Investor Daily
Baca berita lainnya di GOOGLE NEWS