JAKARTA, investor.id - Penasihat Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI) yang juga analis MNC Sekuritas Edwin Sebayang memperkirakan, IHSG sulit bangkit karena bakal tertekan pada perdagangan Senin (19/9/2022). IHSG hari ini diprediksi bergerak pada kisaran 7.121-7.258. Intip rekomendasi SMGR, SMRA, PTPP, MTEL, dan JPFA.
Menurut Edwin, selama pekan lalu, IHSG turun sebesar 1,02% yang disertai net sell investor asing sebesar Rp 1,59 triliun. “Di awal perdagangan pekan ini, IHSG kemungkinan sulit untuk bangkit alias masih tertekan,” tulis Edwin dalam risetnya, Senin (19/9/2022).
Baca juga: Phintraco Sekuritas: IHSG Lanjutkan Pelemahan, Perhatikan Saham-saham Defensif
Hal itu, lanjut Edwin, seiring kombinasi kembali turunnya indeks DJIA Jumat lalu sebesar 0,45%. Dengan demikian, selama pekan lalu, DJIA turun 4,81% dan year to date (ytd) turun 15,75%. Adapun EIDO turun 1,94%.
Ditambah, harga beberapa komoditas seperti CPO turun 2,78%, batu bara terpangkas 2,28%, dan timah terkikis 1,73%. Penurunan itu di tengah sikap investor yang menunggu keputusan soal suku bunga acuan The Fed yang diperkirakan naik sekitar 75-100 bps. “Bank Indonesia juga diperkirakan kembali menaikkan BI7DRR sebesar 25 bps pada 21-22 September 2022,” jelas Edwin.
Berdasarkan analisis teknikal dan bandarmologi, berikut sejumlah saham ini layak dicermati pada hari ini:
Baca juga: Artha Sekuritas: IHSG Melemah, Cermati Saham Pilihan WIIM Hingga INDF
SMGR 6.550-7.225
Technical indicator: Strong buy, buy 6.785
Target price: 7.225
Stop loss: 6.550
Bandarmology:
Top 5 Broker Accumulated
Periode (10 Days): Accumulation
Net buy sell asing:
Periode (10 Days): Accumulation
Baca juga: Yugen: IHSG Tertekan, Cek Menu Saham Pilihan di Awal Pekan
SMRA 685 - 760
Technical indicator: Strong buy & overbought, buy 720
Target price: 760
Stop loss: 685
Bandarmology:
Top 5 Broker Accumulated
Periode (10 Days): Accumulation
Net buy sell asing:
Periode (10 Days): Distribution!!
PTPP 1.010 – 1.110
Technical indicator: Strong buy, buy 1.060
Target price: 1.110
Stop loss: 1.010
Bandarmology:
Top 5 Broker Accumulated
Periode (10 Days): Accumulation
Net buy sell asing:
Periode (10 Days): Accumulation
Baca juga: Arah Pasar Saham Sepekan dan Sikap Para Pemodal
MTEL 745 - 825
Technical indicator: Buy, buy 785
Target price: 825
Stop loss: 745
Bandarmology:
Top 5 Broker Accumulated
Periode (10 Days): Accumulation
Net buy sell asing:
Periode (10 Days): Accumulation
JPFA 1.440 – 1.600
Technical indicator: Buy, buy 1.520
Target price: 1.600
Stop loss: 1.440
Bandarmology:
Top 5 Broker Accumulated
Periode (10 Days): Distribution!!
Net buy sell asing:
Periode (10 Days): Distribution!!
Editor : Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)
Sumber : Investor Daily
Baca berita lainnya di GOOGLE NEWS