Siap-siap! Aset Kripto Menguat di Awal Pekan Ini

JAKARTA, investor.id – Dalam perdagangan Sabtu (14/1/2023), Bitcoin pada jam 02.00 WIB, menguat di harga U$ 20,870.70 naik 10,78% dengan volume transaksi sebesar U$ 45,10 Miliar dengan kapitalisasi pasar U$ 402,31 miliar. Kenaikan harga bitcoin berhasil mendorong kepercayaan diri pelaku pasar kripto. Untuk itu, aset kripto tersebut diperkirakan akan menguat di awal pekan ini.
Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan, akhir pekan kali lalu cocok diberi label ‘green weekend’, karena keseluruhan aset kripto mengalami kenaikan yang cukup signifikan pada perdagangan di hari minggu. Bitcoin naik di atas US$ 20 ribu. Kenaikan ini untuk pertama kalinya dalam lebih dari dua bulan.
Total kapitalisasi pasar kripto mengalami kenaikan sebesar 4,63%, ditutup pada level $938.122 miliar, dengan level tertinggi berada pada $956,061 miliar, dan level terendah berada pada $895,279 miliar. “Sedangkan untuk perdagangan di awal pekan ini, Bitcoin kemungkinan dibuka fluktuatif namun menguat di kisaran US$ 20.195,20 21.567,30,” tulis Ibrahim dalam risetnya, Senin (16/1/2023).
Analis dan komisaris PT Orbi Trade Berjangka Vandy Cahyadi mengatakan, Bitcoin sebagai aset dengan kapitalisasi terbesar ditutup hijau, dengan kenaikan sebesar 5,75%. Kenaikan harga dirasakan juga oleh ETH, yang berhasil naik sebesar 2,49%, dan BNB mencatat kenaikan sebesar 2,09%.
“Beberapa aset kripto berhasil curi panggung setelah mengalami kenaikan yang tinggi pada penutupan kandil harian pagi ini, seperti MANA, yang berhasil naik tinggi, sebesar 28,66%, dan GALA kembali bergairah setelah mengalami koreksi, berhasil naik sebesar 25,24%,” jelas Vandy.
Menurut Vandy, kenaikan harga bitcoin berhasil mendorong kepercayaan diri pelaku pasar kripto. Sentimen pasar kripto kembali terangkat, hal tersebut terlihat dari kenaikan fear and greed index yang berhasil menyentuh level 46,naik 15 poin dari hari sebelumnya, 13 Januari 2023.
Baca Juga:
Bitcoin Stabil di Awal Tahun Baru“Bitcoin saat ini tengah dalam momentum bullish setelah laporan Indeks Harga Konsumen (CPI) yang dirasakan positif diikuti oleh reli yang kuat di seluruh pasar kripto dan pasar saham,” kata Vandy.
Sementara itu, pasar secara teknis masih bear market dibandingkan minggu lalu, sentimen investor membaik. Berdasarkan Fear and Greed index, metrik khusus kripto yang mengukur sentimen menggunakan lima sumber tertimbang, perasaan investor tentang pasar mencapai level tertinggi bulanan.
“Namun, Pasar harus berhati-hati, kenaikan bitcoin yang cepat, akan rawan dengan koreksi karena bitcoin sedang mencari arah fundamentalnya,” tutup vandy.
Editor: Indah Handayani (indah.handayani26@gmail.com)
Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+ijaEXDjGdL1lZTE1, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait
Berita Terkini
Indonesia Akan Salurkan Bantuan Vaksin ke Zimbabwe dan Kenya
LDKPI sudah menyalurkan bantuan vaksin pentavalen terhadap Nigeria sebanyak 730 ribu dosis vaksin.Dukung Kinerja Ponsel, 4 Barang ini Wajib Dimiliki Pengguna
Setiap ponsel membutuhkan aksesoris tambahan untuk melindungi dan mengoptimalkan kerjanya.Dukung Implementasi Kurikulum Merdeka, Kelas Pintar Gelar Aneka Program
Program-program tersebut antara lain rangkaian webinar, pendampingan ke satuan pendidikan binaanEks Dirut Bursa Blak-blakan soal Bumi Minerals (BRMS), Ini Peluang dan Risikonya
Hasan Zein, mantan dirut Bursa Efek Jakarta, mengulas soal potensi kinerja Bumi Resources Minerals (BRMS). Ini tentu ada peluang dan risiko.Baparekraf ScaleUp Champions , Program Dukung Industri Kreatif dan Startup Digital
Baparekraf Scale-Up Champions 2023 diharapkan akan menghasilkan Unicorn dan Decacorn baru di Indonesia.Tag Terpopuler
Terpopuler
