TLKM
Saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) direkomendasikan beli dengan target harga Rp 3.450. Terbukanya peluang penguatan setelah saham TLKM membentuk pola perbaikan pattern untuk short dan medium ternd. Penguatan harga juga didukung atas ekspektasi berlanjutnya pertumbuhan kinerja keuangan tahun ini.
ADRO
Saham PT Adaro Energy Tbk (ADRO) direkomendasikan beli dengan target harga Rp 620. Peluang kenaikan harga ini didukung atas posisi harga minyak yang sudah memasuki bottoming low dalam 10 tahun terakhir. Selain itu, valuasi saham ini sudah tergolong murah, sehingga menarik untuk diakumulasi.
BBRI
Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) direkomendasikan beli dengan target harga Rp 11.450. Penguatan didukung pola teknikal, seperti mulai terjadinya perbaikan short dan medium term trend. Pola ini bisa dimanfaatkan investor untuk koleksi saham BBRI.
ADHI
Saham PT Adhi Karya Tbk (ADHI) sedang mengalami perbaikan momentum untuk short dan medium term trend. Perbaikan pola ini bisa dimanfaatkan pemodal untuk mendapatkan keuntungan dari saham ini, sehingga ADHI direkomendasikan beli dengan target harga Rp 2.775.
Editor : Gora Kunjana (gora_kunjana@investor.co.id)
Sumber : Investor Daily
Berita Terkait