Rabu, 31 Mei 2023

Tinjau Vaksinasi Buruh, Kapolri Harapkan Pertumbuhan Ekonomi Membaik

Bayu Marhaenjati
29 Jul 2021 | 21:11 WIB
BAGIKAN
Program vaksinasi gratis diselenggarakan di Pimpinan Unit Kerja Federasi Serikat Pekerja Tekstil, Sandang dan Kulit Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (PUK SP TSK SPSI) PT Victory Chingluh, Tangerang, Kamis (29/7).
Program vaksinasi gratis diselenggarakan di Pimpinan Unit Kerja Federasi Serikat Pekerja Tekstil, Sandang dan Kulit Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (PUK SP TSK SPSI) PT Victory Chingluh, Tangerang, Kamis (29/7).

JAKARTA, investor,id  - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengharapkan pertumbuhan ekonomi membaik menyusul berbagai langkah penanganan Covid-19 termasuk di dalamnya vaksinasi.

Hal itu dikemukakan Kapolri saat meninjau vaksinasi massal para pekerja atau buruh yang digelar PT Ching Luh bersama Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) dan Polri, di Tangerang, Banten, Kamis (29/7/2021). Kegiatan vaksinasi itu telah digelar sejak tanggal 28 Juli hingga 4 Agustus 2021 mendatang.

Listyo mengatakan, para pekerja atau buruh yang tergabung dalam perusahaan sektor esensial dan kritikal diberi kesempatan tetap melakukan produksi, dengan catatan tetap mematuhi protokol kesehatan. Perlu program vaksinasi untuk memperkuat proteksi para pekerja dan buruh agar tak terpapar virus Covid-19.

"Kita tahu saat ini rekan-rekan buruh khususnya yang tergabung dalam perusahaan ekspor diberi kesempatan melakukan produksinya dengan mengikuti prokes. Salah satu upaya agar maksimal dengan melaksanakan program vaksinasi dan diharapkan rekan-rekan memiliki tingkat kekebalan yang lebih tinggi terhadap serangan Covid," ujar Listyo, Kamis (29/7/2021).

Advertisement

Dikatakan Listyo, peran buruh sangat diperlukan untuk sama-sama menanggulangi Pandemi Covid-19 di Indonesia. Perlu sinergitas dan saling bergandengan tangan dalam memerangi virus mematikan itu.

Semua elemen, termasuk buruh harus melaksanakan protokol kesehatan dengan disiplin seperti memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi (5M).

"Program ini kita sesuaikan tidak hanya di sini, tapi di daerah juga untuk sama-sama melaksanakan akselerasi vaksinasi, dan kita harapkan rekan buruh bisa bekerja optimal dan pertumbuhan ekonomi semakin baik," ungkapnya.

Listyo menyampaikan, kendati telah divaksin pekerja buruh harus tetap mematuhi protokol kesehatan. "Tetap patuhi protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan," katanya.

Sementara itu, Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea menyampaikan, terima kasih kepada Polri atas kerja sama program vaksinasi. "Terima kasih pak Kapolri. Program ini akan dilakukan di beberapa daerah. Vaksin presisi ini bisa membentuk herd immunity," katanya.

Target kegiatan vaksinasi ini sebanyak 14.600 orang, dengan target vaksinasi harian sebanyak 1.250 orang yang berasal dari masyarakat umum, karyawan PT Victory Ching Luh, dan anggota KSPSI.

Total vaksin yang dipersiapkan dalam kegiatan ini sebanyak 19.500 dosis jenis Sinovac yang berasal dari Biddokes Polda Metro Jaya 5.000 dosis, Mabes Polri 5.000 dosis, Pemda Kabupaten Tangerang 9.500 dosis.

Jumlah vaksinator yang dilibatkan dalam kegiatan ini sebanyak 57 orang, terdiri dari Polri 25 vaksinator dan relawan sebanyak 32 vaksinator. Dalam kegiatan ini juga disalurkan bantuan sosial sebanyak 2.500 paket kepada pekerja atau buruh serta masyarakat umum.

Editor: Gora Kunjana (gora_kunjana@investor.co.id)

Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+ijaEXDjGdL1lZTE1, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS

BAGIKAN

Berita Terkait


Berita Terkini


Market 23 detik yang lalu

Terungkap! Rencana di Balik IPO Amman Mineral

PT Amman Mineral Internasional Tbk akhirnya siap menggelar penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham.
Market 14 menit yang lalu

Tok! Amman Mineral Internasional IPO, Incar Dana Rp 12,9 T

PT Amman Mineral Internasional Tbk akhirnya siap menggelar penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham.
Market 26 menit yang lalu

Phintraco Sekuritas: IHSG Terkoreksi, Delapan Saham Justu Calon Untung Jelang Long Weekend

Phintraco Sekuritas memprediksi IHSG hari ini lanjut terkoreksi. Delapan saham justru calon untung jelang long weekend.
Market 41 menit yang lalu

Daftar Emiten BUMN Penebar Dividen Besar, Sudah Kebagian Belum?

Sejumlah emiten BUMN membagikan dividen gede tahun buku 2022. Berikut daftarnya.
Market 56 menit yang lalu

Wall Street Bervariasi, Dow Jones Melempem

Wall Street ditutup bervariasi pada perdagangan Selasa (30/5/2023). Namun, Dow Jones melempem.

Tag Terpopuler


Copyright © 2023 Investor.id