JAKARTA , investor.id - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) menekankan pentingnya dialog sosial dalam menyelesaikan permasalahan hubungan industrial antara pengusaha dan buruh. Hubungan yang baik antar dua pihak akan berdampak pada peningkatan produktivitas yang berujung pada pertumbuhan ekonomi dan tingkat kesejahteraan.
“Prinsip ini kami yakini mampu menjadi solusi yang konstruktif dalam memperjuangkan kepentingan buruh dan juga kepentingan pengusaha dan menjamin kesejahteraan para pekerja dan keberlangsungan usaha,” ucap Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kemenaker Indah Anggoro Putri dalam acara Dialog Nasional bertajuk "Meningkatkan Kesadaran Berdialog Menuju Hubungan Industrial yang Humanis" pada, Kamis (2/6).
Dia mengatakan segala permasalahan di bidang Ketenagakerjaan memang harus mengedepankan penyelesaian melalui dialog sosial dan juga kita kembalikan pada nilai-nilai luhur dari Pancasila. Pemerintah menekankan pentingnya pemenuhan kebutuhan antar pengusaha dan buruh secara seimbang dan win-win solution.
“Oleh karena itu kemitraan strategis atau strategi partner dan dialog sosial yang didukung melalui komunikasi dan juga dialog-dialognya efektif produktif merupakan kunci untuk dapat meredam berbagai gejala hubungan industrial yang terjadi,” ucap Indah.
Kemenaker bersedia mendengarkan semua saran kritikan yang sifatnya membangun/konstruktif agar dunia ketenagakerjaan dapat terus menjadi lebih baik. Menurutnya setiap permasalahan yang terjadi dengan berdialog untuk mencari solusi terbaik.
“Saya yakin dengan sifat kebersamaan dan gotong royong yang kita miliki kita mampu merubah situasi dari buruk atau tidak kondusif menjadi semakin baik, semakin produktif dan berdaya saing,” tutur Indah.
Indah mengungkapkan pada hakikatnya upaya pembangunan ekonomi dilakukan secara sistematis dan terencana oleh masing-masing pihak. Pembangunan dilakukan dengan memanfaatkan segala sumber daya secara optimal efisien efektif dan akuntabel. Tujuan akhirnya adalah untuk meningkatkan kualitas hidup manusia kualitas hidup masyarakat secara berkelanjutan. Kolaborasi menjadi instrumen yang sangat penting dalam kita mewujudkan pemulihan ekonomi, pemulihan kesehatan, pemulihan sosial budaya, secara jauh lebih baik lagi.
“Tanpa adanya kepercayaan maka kita tidak dapat melakukan apa-apa. Untuk itu marilah kita terus bangun kepercayaan yang lebih kuat antara para pihak para mitra-mitra yang akan terlibat langsung dalam pembangunan ekonomi dan juga pembangunan Ketenagakerjaan di negara ini,” ucapnya.
Editor : Mashud Toarik (mashud_toarik@investor.co.id)
Sumber : BeritaSatu.com
Baca berita lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait