Tips Pilih Saham ala Lo Kheng Hong, Dijamin Pede Investasikan Semua Uang

JAKARTA, investor.id - Investor kawakan Lo Kheng Hong memberikan tips dalam membeli saham dan menentukan berapa jumlah uang yang dipakai untuk membelinya.
Pak Lo – sapaan akrab Lo Kheng Hong – menekankan, seseorang akan bingung dalam memilih saham dan berapa uang yang harus dikeluarkan karena tidak tahu apa-apa.
“Kamu mau masuk beli saham, tapi baru mau beli tapi perusahaan satu pun belum ada yang kamu pelajari. Satu pun dari satu perusahaan belum pernah kamu buka laporan keuangan. Tentu saja kamu gak bisa tahu saham mana yang kamu beli, berapa banyak uang yang kamu akan invest. Semuanya pasti gak bisa dijawab,” ungkap Lo Kheng Hong dikutip dari unggahan Instagram @hungrystock, Rabu (8/2/2023).
Menurut Warren Buffet Indonesia, orang yang bisa menjawab beli saham apa dan harus berapa dia keluarkan uang adalah orang yang sudah tahu suatu perusahaan dengan mempelajarinya. Bahkan orang yang yakin dengan suatu perusahaan karena telah mempelajarinya, berani investasi uangnya 100%.
“Itu hanya orang yang sudah tau perusahaan sudah mempelajari perusahaan tersebut. Sudah tahu ini ketemu. Ketemu ini Mercy yang dijual harga Bajaj. Kalau kamu sudah belajar dan tahu ketemu Mercy yang dijual harga Bajaj, kamu langsung gak bisa mikir lagi. Eh saya mau berapa persen ya dari uang saya, 10%, 20%, 30%, 40%, 50%? Kalau kamu ketemu Mercy harga Bajaj dan kamu tau pasti, 100 persen uang kamu, kamu beliin saham,” lanjut investor berusia 63 tahun.
Dia menyebutkan bahwa dirinya juga berani berinvetasi 100% dari uang yang dimiliki karena sudah mempelajari setiap perusahaan yang akan dibeli.
“Seperti saya. Saya beliin saham seluruhnya uang saya semua karena saya tau apa yang saya beli. Kapan kamu bisa menjawab beli saham apa dan berapa banyak uang yang akan dibelikan saham itu setelah kamu belajar dulu laporan keuangan. Setiap perusahaan kamu pelajari sampai tahu saham apa yang bagus dan murah. Setelah kamu ketemu saham yang bagus dan murah kamu bisa tentuin sendiri apalagi kalau ketemu Mercy harga Bajaj sehingga kamu tudak mungkin akan tidak belikan dari uangmu 100 persen ke sana,” ungkap Pak Lo.
Editor: Theresa Sandra Desfika (theresa.sandra@investor.id)
Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+ijaEXDjGdL1lZTE1, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait
Berita Terkini
Antisipasi Kejahatan Siber, Warga Sikka Ikut Pelatihan Perlindungan Data Pribadi
Skor indeks keamanan siber Indonesia naik dari 38,96 poin di tahun 2022, menjadi 63,64 pada April 2023.Ini Fokus Hibank Besutan BNI
PT Bank Mayora sebagai anak usaha PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) telah resmi berubah nama menjadi PT Bank Hibank Indonesia.Teken MoU, RI dan Raksasa Mobil Listrik BYD Jajaki Kerja Sama Investasi
Indonesia ingin mengembangkan ekosistem kendaraan listrik sehingga dapat menjadi pasar otomotif terbesar di Asia Tenggara,Nasabah Prioritas Berpotensi Meningkat, Mandiri Sekuritas Luncurkan MOST Priority
Mandiri Sekuritas meluncurkan MOST Priority. Hal ini seiring pertumbuhan investor pasar modal terus meningkat.Biden dan McCarthy Berbicara Soal Kesepakatan Plafon Utang AS
Presiden AS Joe Biden dan anggota kongres Kevin McCarthy melakukan pembicaraan melalui telepon soal kesepakatan plafon utangTag Terpopuler
Terpopuler
