Kaesang Terjun ke Politik, ke Partai Apa Ia Akan Berlabuh?

JAKARTA, investor.id – DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menunggu Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi, akan berlabuh ke partai politik (parpol) mana.
"Karena Kaesang sudah menjadi bagian keluarga besar PDIP, kami sebenarnya menunggu saja pilihan partai politiknya,” kata Wakil Sekretaris Jenderal DPP PKB Syaiful Huda dalam program acara Obrolan Malam Fristian bertajuk ‘Parpol Berebut Meminang Kaesang’ di BTV, Senin malam (30/1/2023).
Menurut dia, ada beberapa pertimbangan objektif terkait Kaesang. Pertama, siapapun orangnya tidak terkecuali putra Jokowi, kalau ingin menjadi pemimpin ke depan, baik itu wali kota, bupati, gubernur bahkan presiden, PKB mendorong sosok seperti itu untuk memilih partai politik.
"Jangan sampai ada figur yang tidak mau berpolitik, tetapi ingin menjadi pemimpin. Tentu itu tidak bisa. Karena itu, bersyukur akhirnya fenomena Ridwan Kamil yang akhirnya masuk Partai Golkar, supaya ada pertanggungjawaban politik secara jelas," ungkap Huda.
Kedua, dibutuhkan penguatan demokrasi agar lebih baik ke depannya. Caranya yakni pilar demokrasi sebagai partai politik dan siapapun yang ingin terlibat menjadi bagian dari pemimpin, harus memilih dan menjatuhkan pilihan harus masuk ke parpol.
Ketiga, posisi saat ini masyarakat menunggu Kaesang berlabuh ke partai politik apa.
"Kalau basisnya kilometer nol pasti memilih PDIP. Isunya kan mau maju, mau pilihan wali kota dan yang ditangkap partai-partai sebenarnya bukan pada konteks menawarkan masuk partai, tetapi semangatnya adalah mempertimbangkan untuk mengusung Kaesang kalau ingin maju dalam pilkada," beber Huda.
Sementara itu, masih dalam program acara Obrolan Malam Fristian bertajuk ‘Parpol Berebut Meminang Kaesang’, Ketua Majelis Kehormatan Partai Gerindra, Habiburokhman mengungkapkan bahwa tidak elok rasanya menggiring putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, masuk ke dalam partai politik.
Menurutnya, secara universal Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sangat menghargai pemuda-pemuda yang ingin terjun masuk ke kancah dunia politik.
Hal ini berarti dengan menjadi politisi, pemuda tersebut ingin melakukan hal-hal besar seperti aktivitas yang manfaatnya berguna untuk orang banyak dan bukan untuk dirinya sendiri.
"Dengan begitu, pemuda melakukan sesuatu yang ada nilai perjuangannya. Itulah politisi. Kita ini di dunia politik melakukan segala sesuatu untuk orang banyak. Jadi, kalau ada pemuda ingin menjadi politisi, itu sangat dihargai sekali oleh Prabowo," tutur Habiburokhman.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu menyebut kalau melihat sosok Kaesang, dia adalah anak muda yang sopan dan suka berorganisasi, mengurus bola, dan mengurus berbagai organisasi lainnya. Dia sangat komunikatif di media sosial dan media massa, apalagi orangnya dikenal komunikatif, cair, dan humoris. Hal ini sangat tepat menjadi politisi.
"Tetapi, perlu sampaikan juga soal apakah akan menawarkan Kaesang masuk ke Partai Gerindra? Kami perlu menggarisbawahi bahwa Kaesang ini putranya seorang kader PDIP, Jokowi dari kader PDIP, dan adik kandung dari kader PDIP Gibran," ujar Habiburokhman.
Editor: Jauhari Mahardhika (jauhari@investor.co.id)
Dapatkan info hot pilihan seputar ekonomi, keuangan, dan pasar modal dengan bergabung di channel Telegram "Official Investor.ID". Lebih praktis, cepat, dan interaktif. Caranya klik link https://t.me/+ijaEXDjGdL1lZTE1, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS
Berita Terkait
Berita Terkini
Lyodra Ginting Tampil di AGI Jakarta International Circuit Ancol
Lagu-lagu yang dibawakan Lyodra tergolong popular, antara lain Pesan Terakhir, dan Sabda Rindu,.Kobexindo (KOBX) Cetak Kenaikan Laba Bersih 12,2%
Kobexindo Tractors (KOBX) membukukan pertumbuhan laba bersih 12,24% menjadi Rp 63,46 miliar pada kuartal I-2023.Saat Buku Jadi Objek Rekreasi, Ada BBW 2023
Tahun 2023, BBW akan tur ke 6 kota, yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Balikpapan, dan kota ke-6 akan menjadi kejutan.TCL Perkuat Posisi Hadirkan Perangkat Rumah Tangga Berteknologi Cerdas
Merek elektronik TCL memperkenalkan produk-produk TCL terbaru yang akan hadir di tahun 2023. Produk terbaru tersebut akan memperkuat posisi TCL sebagai penyedia perangkat rumah tangga berteknologi cerdas.Program Klinik Apung Kimia Farma Raih CSR Awards 2023
Kimia Farma berhasil meraih penghargaan B-Universe CSR Awards 2023 kategori Healthcare & Consumer lewat program Klinik Apung Kimia Farma.Tag Terpopuler
Terpopuler
